Senin, 01 Januari 2018

Penting! Ini Alasan Mengapa Tidak Boleh Memasak Sayur Terlalu Lama

DapurLagi - Sayuran termasuk makanan yang wajib dikonsumsi setiap hari karena didalamnya terdapat kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. Sayuran bisa dikonsumsi dengan cara di buah jus, lalapan atau diolah menjadi aneka masakan yang lezat menggoda. Jika Anda kurang suka makan sayuran dalam kondisi mentah, Anda bisa mengolahnya terlebih dulu, seperti : digoreng, dibakar, direbus atau dikukus. Hanya saja, Anda harus memperhatikan dengan benar teknik memasaknya, pastikan tidak terlalu lama memasak sayuran. Mungkin tak semua orang tahu alasan mengapa kita tidak boleh terlalu lama memasak sayuran? Resep dan Cara Membuat Oseng Terong Pedas Manis Enak  
masak sayuran/http://bobo.grid.id
Nah, agar lebih jelasnya, simak 6 alasan mengapa kita jangan masak sayur terlalu lama, yakni :  Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Petai Sambal Ijo Gurih Pedas 

 1.    Kadar vitamin dan antioksidannya hilang

Sayuran tidak boleh dimasak terlalu lama dalam suhu tinggi, karena dapat membuat kadar vitamin dan antioksidannya menurun atau bahkan hilang. Sayang sekali bukan, jika gara-gara salah memasak, kita harus kehilangan manfaat dalam sayuran.

2.    Warnanya jadi tidak cantik lagi

Dibandingkan makan sayuran yang warnanya kecoklatan, pasti Anda lebih tertarik makan sayuran yang hijau cerah, bukan? Jika demikian, pastikan jangan terlalu lama merebus/mengukus sayuran.

3.    Teksturnya tidak crunchy dan tidak menarik

Selain warna sayuran yang kurang menarik, memasak sayuran terlalu lama juga membuat tekstur alami sayuran jadi kurang menarik dan tidak cruchy.

4.    Meningkatkan risiko penyakit kanker

Suka mengolah sayur dengan cara dipanggang atau dibakar? Tahukah And ajika membakar atau memanggang sayuran terlalu lama sangat berbahaya, selain membuat nutrisinya hilang juga memicu munculnya zat karsinogen yang dapat meningkatkan risiko penyakit kanker.
Beberapa alasan diatas harusnya membuat kita lebih cerdas lagi saat memasak sayura. Jangan sampai karena salah langkah justru membuat sayuran jadi tidak enak dan berbahaya bagi kesehatan.