Rabu, 26 Oktober 2016

Resep dan Cara Membuat Ayam Kentaky yang Kriting dan Super Renyah

Siapapun pasti akan tergoda saat melihat ayam goreng kentaky yang kriting dan super renyah, terutama  anak-anak yang memang paling gemar makan ayam. Tepung yang kriting, renyah dan gurih tersebut sangat sulit didapatkan kalau kita tidak tahu trik dan cara membuatnya.  Sebagian orang mungkin saja menganggap jika membuat ayam goreng yang keriting dan renyah ini sulit dan ribet, padahal kenyataannya sangatlah mudah dan praktis. Jika selama ini Anda selalu gagal membuat ayam goreng yang crispy dan keriting, kini saatnya Anda mencobanya kembali. Jangan takut gagal lagi ya, karena resep yang akan kita bagikan sudah terbukti nyata dan hasilnya sungguh menggoda.

Ingin langsung praktik? Yuk ah, simak langsung step by stepnya berikut ini :

Siapkan ayam yang fresh

Siapkan ayam yang fresh, cuci bersih dan potong ayam seukuran agar hasilnya bisa matang merata.

Siapkan tepung bumbu kering

Setelah ayam dipotong-potong, Anda bisa memasukkan dalam tepung bumbu kering sambil diremas-remas.

Celupkan dalam adonan basah

Buat adonan basah dari tepung bumbu, air secukupnya, dan putih telur, aduk hingga merata. Kemudian masukkan ayam kedalam adonan basah, aduk-aduk hingga melekat.

Masukkan kembali dalam tepung kering

Setelah dicelup dalam adonan basah, Anda bisa menggulingkan ayam kedalam tepung kering sembari mencubit-cubit hingga keriting.

Goreng dalam minyak panas

Setelah itu, masukkan ayam dalam minyak panas. Masak dengan api sedang dan minyak yang penuh hingga merendam yaa!

Balik dengan penjepit

Setelah ayam kering, Anda bisa gunakan penjepit untuk membaliknya. Cara ini dilakukan agar bentuk keriting tidak rusak dan tetap bagus.

Angkat dan tiriskan

Setelah ayam goring matang dan kering, Anda bisa mengangkat dan tiriskan agar minyaknya hilang.

Sajikan ayam goring krispy dengan saus

Ayam krispy yang kriting dan gurih siap disajikan hangat-hangat bersama nasi putih dan saus atau mayonise. Lebih sehat lagi jika ditambah lalapan sayur atau orak-arik telur. Hem… sudah mirip-mirip makan di restoran bintang lima nih.
Bagaimana sobat, sudah cukup membantu kebingungan Anda dalam membuat ayam KFC yang krispy dan kriting? Semoga informasi diatas dapat bermanfaat buat Anda semua yaa!