DapurLagi - Ayam kuah adhun merupakan makanan khas warga pulau Madura. Bagi Anda yang pernah berkunjung di hari-hari kebesaran orang Madura, pastilah Anda pernah mencicipinya karena biasanya makanan ini menjadi sajian utama di hamper setiap rumah-rumah warga. Kuah adun merupakan menu olahan ayam dengan kuah santan dan bumbu rempah yang sangat khas sehingga hamper tak bisa dijumpai di warung atau rumah makan lain, kecuali jika pemiliknya adalah orang Madura. Itupun bisa dikatakan sangat jarang, karena kuah adhun umumnya akan disajikan pada momen istimewa di Madura, seperti : lebaran, besaran, muludan, atau mungkin pas ada hajatan. Tapi jangan khawatir, disini saya akan membagikan resep dan cara membuat kuah adhun sendiri di rumah. Ikuti langsung step by stepnya yuk….Cara Mudah Masak Mutiara yang Matang, Tidak Lengket dan Tidak Hancur
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 ekor ayam kampong, cuci bersih, panggang lalu potong-potong
- 2 lbr daun jeruk
- 2 btg serai
- 1 bh kayu manis
- 1 ltr santan kental
- Garam dan gula pasir secukupnya
- Minyak untuk Menggoreng
Bumbu yang dihaluskan :
- 6 siung Bawang putih
- 10 Siung bawang merah
- 10 bh cabe merah
- 4 cm jahe
- 3 cm laos
- 4 cm kunyit
- ¼ sdt merica
- ¼ sdt ketumbar
- jintan secukupnya
- 3 btr cengkih
- 1 bh kayu pala
- 6 bh kemiri
Cara Memasak:
1. Rebus ayam lebih dulu hingga empuk, lalu goreng hingga kering kecokelatan2. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus beserta daun jeruk, serai dan kayu manis
3. Masukkan ayam yang sudah digoreng, aduk-aduk hingga merata
4. Masukkan santan agak encer, masak hingga menyusut
5. Tambahkan santan kental, aduk-aduk dan biarkan menyusut
6. Ayam kuah adhun siap disajikan bersama nasi kepel
Untuk membuat ayam kuah adhun khas pulau Madura yang enak ternyata tidaklah susah ya? Semoga informasi diatas dapat mengobati kerinduan Anda pada keluarga yang ada di Madura.