Tanggal tua kantong sudah menipis, enaknya masak apa ya? Jangan bingung dech, kepoin langsung channel dapur lagi, karena disini banyak inspirasi menu harian enak, hemat dan pastinya ramah di kantong. Saat tanggal tua banget, umumnya ibu akan memutar otak agar dapur tetap ngebul, syukur-syukur bisa tetap menabung. Hem, pasti dech makin disayang suami. Tapi bagaimana mau menabung kalau semua bahan makanan harganya melambung tinggi? Bisa saja, asalkan ibu pandai mengolah makanan sendiri di rumah karena banyak yang bilang kalau memasak sendiri jauh lebih bisa menghemat dibandingkan membeli makanan di luar. Kelebihan lain dari memasak sendiri di rumah adalah masakannya lebih sehat dan enak.
menu enak tanggal tua |
Okey, seperti hari ini, dapur lagi akan membagikan menu enak tanggal tua, seperti : tumis sayuran dan telor dadar tebal. Penasaran bagaimana cara masaknya, langsung simak informasinya berikut ini :
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- Sayur sop sepaket (potong dan cuci bersih)
- 3 bh Sosis, potong serong
- 3 ekr udang, (optional)
- 1 bh Tomat, potong kasar
- 6 bh Bawang merah
- 3 siung Bawang putih
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt Gula pasir
- sejumput kaldu bubuk
- sejumput merica bubuk
- air secukupnya
- 3 btr telor
- 3 btg daun bawang pre
- 6 bh Cabai rawit
- sejumput garam
- sejumput kaldu bubuk
- sejumput merica bubuk
Cara masak :
- Iris halus bamer dan baput, lalu tumis hingga harum
- Masukkan udang, aduk hingga berubah warna
- Masukkan wortel dan buncis, aduk hingga layu. tuang air secukupnya
- Masukkan kubis dan seledri, aduk-aduk hingga layu
- Terakhir masukkan sosis dan irisan tomat
- Tambahkan garam, gulpas, kaldu bubuk dan merica bubuk, masak hingga matang
- Tumis sayuran siap disajikan
- Telor dadar sayuran
- Iris cabai dan Bawang pre, masukkan dalam mangkuk
- Pecahkan telor dan masukkan garam dan kaldu bubuk, kocok merata
- Panaskan minyak, lalu goreng hingga matang kecokelatan
- Menu simpel enak hari ini siap disajikan
Hem, ternyata kita tetap bisa makan enak dan sehat meski tanggal tua ya! Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.