Kamis, 09 Januari 2020

Tak Banyak Yang Tahu, Ternyata Ini 9 Jenis Minyak Goreng Sehat

Suka masak menggunakan minyak goreng? Makanan yang digoreng seringkali dianggap lebih nikmat, selain gurih dan renyah, makanan yang digoreng juga lebih beraroma harum. Untuk itulah tak heran jika banyak yang lebih memilih menggoreng menu masakan kesehariannya. Tak mengapa asalkan Anda tahu jenis minyak sehat yang seharusnya digunakan saat memasak. Tahukah Anda jika ada beberapa jenis minyak goreng yang ada di pasaran, tapi sayangnya tak semuanya sehat dan baik untuk kesehatan. Untuk itulah, Anda wajib memilih minyak sehat untuk keluarga tercinta. 
minyak sehat
Ingin tahu apa sajakah minyak sehat yang baik digunakan untuk memasak? Langsung simak informasi lengkapnya berikut ini :

Ciri-ciri minyak goreng sehat 

Selain memilih makanan sehat, Anda wajib memilih minyak goreng yang sehat. Berikut ini cirri-ciri minyak sehat :
Minyak tidak mudah teroksidasi dan cepat bau tengik
Kandungan lemak sehatnya tinggi, misalnya : lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda

Kandungan dalam minyak goreng yang wajib Anda tahu


  • Minyak yang mengandung lemak jenuh (saturated fat), yang cirri-cirinya : padat dalam kondisi suhu ruangan. Diantara minyak yang mengandung lemak jenuh, misalnya : minyak kelapa sawit, mentega, margarin, lemak babi, minyak safflower, dan minyak biji sawit.  Makanan yang dimasak menggunakan minyak lemak jenuh tinggi dapat berisiko menyebabkan penyumbatan arteri dan meningkatkan kolesterol sehingga mengganggu kesehatan jantung.
  •  Minyak yang mengandung lemak tak jenuh ganda, biasanya memiliki cirri-ciri cair meskipun disimpan dalam kulkas.  Diantara jenis minyak yang mengandung lemak tak jenuh ganda, antara lain : minyak canola, minyak kacang walnut, minyak biji bunga matahari dan lainnya. Minyak jenis ini termasuk minyak sehat karena mengandung omega 6 dan omega 3 yang membantu meningkatkan kolesterol baik sehingga bagus untuk jantung.
  • Minyak tak jenuh tunggal (monounsaturated fat), yang memiliki cirri-ciri cair dalam suhu ruang dan berubah keruh/semi padat jika ditaruh dalam lemari pendingin. Diantara jenis minyak ini adalah : minyak zaitun, minyak kacang dan lainnya.

9 Jenis minyak sehat yang wajib Anda tahu

Ada beberapa jenis minyak sehat di pasaran, antara lain :

1. Minyak zaitun

Minyak zaitun termasuk jenis minyak sehat karena mengandung antioksidan tinggi yang baik untuk kesehatan jantung.

2. Minyak Canola (canola oil)

Minyak canola merupakan minyak nabati yang dihasilkan dari biji buah canola. Minyak canola sangat kaya alfa linolenat dan asam lemak omega 3 yang bagus untuk kesehatan jantung. Karena memiliki titik didih tingga maka minyak kanola cocok digunakan untuk menumis, menggoreng, dan memanggang makanan.

3. Minyak jagung 

Minyak jagung juga termasuk minyak sehat, karena kaya fitosterol dan lemak baik lainnya. Kandungan dalam minyak jagung ampuh membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Minyak jagung ini cocok untuk menggoreng karena memiliki titik didih tinggi

4. Minyak kelapa

Minyak kelapa juga termasuk minyak sehat yang bisa menjadi pengganti minyak kelapa sawit. Kandungan sehat dalam minyak kelapa  antara lain HDL serta asam laurat yang bagus untuk menurunkan risiko serangan jantung dan berfungsi juga sebagai anti bakteri dalam tubuh. Minyak kelapa memiliki aroma dan rasa yang gurih saat digunakan memasak.

5. Minyak wijen (Sesame Oil)

Minyak wijen atau sesame oil termasuk minyak goreng sehat karena memberikan aroma harum pada masakan. Selain itu, minyak wijen juga memiliki aroma khas yang cukup menggoda sehingga cocok untuk menu tumisan.

6. Minyak Biji Rami (Flaxseed Oil)

Minyak biji rami atau flaxseed oil termasuk minyak sehat yang luar biasa, karena mengandung asam alfa-linoleat (ALA) (asam lemak omega-3 ) yang baik banget untuk menjaga dan meningkatkan fungsi otak. Minyak flaxseed ini bagus untuk campuran salad, namun kurang bagus untuk menggoreng

7. Minyak Kacang ( Peanut Oil)

Salah satu minyak sehat lainnya adalah minyak kacang atau Peanut Oil. Minyak kacang tak hanya sehat, tapi juga rendah lemak jenuh serta beraroma wangi saat digunakan memasak.

8. Walnut Oil

Minyak sehat lainnya adalah walnut oil, terbut dari walnut yang merupakan sejenis kacang-kacangan renyah. Sama halnya dengan minyak sehat lainya, walnut oil juga kaya akan kandungan asam omega 3 yang meningkatkan kesehatan jantung.

9. Minyak Alpukat (Avocado Oil)

Minyak goreng sehat juga bisa berasal dari buah-buahan sehat, salah satunya Alpukat. Ya, minyak alpukat atau avocado oil mengandung asam omega 3 tinggi. Bagus untuk menggoreng, menumi dan memanggang.

9. Minyak bunga matahari

Minyak bunga matahari termasuk minyak sehat karena stabil meski dipanaskan. Selain itu didalamnya juga terkandung nutrisi tinggi seperti : asam oleat, asam phenolic, betain yang berfungsi sebagai antioksidan. Minyak jenis ini cocok untuk menggoreng, menumis dan campuran kue.
Hem, ternyata ada banyak jenis minyak sehat yang ada di sekitar kita, sayangnya tak semua dari kita mengetahuinya.