Jumat, 12 Mei 2017

Tips Cara Memilih dan Mengolah Kluwak yang Bagus

DapurLagi - Apakah Anda pernah memanfaatkan kluwak sebagai bumbu masak? Kluwak merupakan bumbu dapur bercangkang keras yang memiliki bentuk oval pipih dengan daging berwarna cokelat kehitaman didalamnya.  Kluwak biasa disebut juga sebagai kluwek, pucung atau kepayang yang biasa digunakan sebagai bumbu rawon, nasi goreng, sop, soto dan berbagai olahan lezat lainnya. Ternyata kluwak tidak hanya bermanfaat melezatkan masakan, tapi juga sangat kaya vitamin C, kalsium, zat besi dan berbagai nutrisi lainnya. Untuk mengambil daging kluwak, Anda harus memecah cangkang keras dibagian luarnya. Namun harus hati-hati, karena pecahan  kulitnya bisa saja melukai kulit atau anggota tubuh lainnya. Oleh karena itu, pastikan berhati-hati saat mengupasnya. Tips Mengocok Putih Telur agar Mengembang Sempurna
kluwak/khasiat.co.id

Ada racun dibalik kluwak

Dalam kluwak terdapat zat tertentu yang ternyata mengandung racun yang bersifat memabukkan. Bahkan bahan beracun tersebut biasa dimanfaatkan oleh orang suku Dayak untuk dioleskan pada tombak dna juga panah yang digunakan untuk berburu. Tapi Anda tidak perlu khawatir, karena racun dalam kluwak bisa dihilangkan dengan mudah, diantaranya : dipanggang, dibakar, direbus, atau direndam lebih dulu sebelum diolah. Kesal Karena Kotak Makan Anak Bau? Lenyapkan Dengan 4 Cara Sederhana Ini

Cara Memilih dan membuka kluwak

Memilih kluwak bisa dibilang gampang-gampang susah, karena kita sulit membedakan mana kluwak yang berdaging tebal dan mana yang tipis/kosong. Agar tidak salah pilih, sebaiknya simak cara memilih sekaligus mengolah kluwak, berikut ini :Tips dan Cara Memasak Ceker yang Nikmat dan Empuk hingga ke Tulang

1.    Pilih Kluwak yang berdaging tebal

Ingin tahu cirri-ciri kluwak berdaging tebal? Adapun cirri-cirinya adalah : bersih, tidak berjamur, berat dan terasa penuh saat dikocok.

2.    Buka kluwak dengan ulekan atau palu

Sebelum digunakan, Anda bisa membuka kluwak dengan cara, pukul dnegan palu atau ulegan, kemudian buka pelapisnya dan ambil dagingnya. Jika dagingnya berwarna putih keabu-abuan, maka jangan dipakai karena kluwak masih muda yang tidak enak digunakan memasak. Sebaliknya jika warnanya cokelat kehitaman maka Anda bisa langsung memanfaatkannya.

3.    Cicipi daging kluwak

Untuk memastikan daging kluwak terasa enak dan bagus untuk memasak, Anda bsia mencicipi rasanya. Jika pahit, maka hindari saja karena kluwak belum bisa digunakan.

4.    Hindari menggunakan kluwak yang ini

Hindari menggunakan daging kluwak yang kering atau yang isinya tinggal sedikit menempel di cangkangnya, karena biasanya rasanya agak pahit.
Setelah memahami cara memilih dan mengolah kluwak dengan cara sederhana diatas, pastinya Anda tidak akan merasa terbebani lagi ketika harus menggunakan kluwak sebagai bumbu masakan. Selamat memasak!

Tags : cara membuka kluwek, bahaya kluwek, cara mengupas kluwek, resep rawon tanpa kluwek, resep memasak kluwek, cara mengolah batok biji kluwek, resep rawon kluwek, resep kluwek