Selasa, 11 Oktober 2016

9 Tips dan Cara Aman Mencegah Kebakaran Akibat Gas Elpiji

Anda masih takut masak menggunakan gas elpiji? Maraknya berita tentang kebakaran akibat meledaknya gas elpiji membuat sebagian ibu merasa takut dan was-was saat memasak pakai kompor Elpiji. Sebenarnya masak menggunakan kompor gas elpiji sangat menguntungkan, karena lebih hemat, praktis, dan efisien. Beda sekali jika Anda masih menggunakan kompor minyak, selain harga minyak tanah yang kian melambung, masak menggunakan kompor minyak juga menyita banyak waktu Anda. Tapi bagaimana dengan yang masih takut menggunakan kompor gas elpiji? Tenang saja, karena masak menggunakan kompor gas elpiji sangatlah aman, asalkan Anda paham dan cermat dalam menggunakannya. Nah, agar lebih jelasnya, mending simak terus penjelasan kita dalam artikel ini yaa…

Penyebab elpiji meledak

Dengan memahami penyebabnya, niscaya kita bisa mengantisipasinya. Adapun penyebab elpiji meledak, antara lain :
•    Lokasi gas elpiji yang tidak tepat sehingga ketika terjadi kebocoran gas langsung memicu kebakaran
•    Kurangnya pemeliharaan tabung dan kompor
•    Kelalaian pemasangan tabung dan kompor
•    Beredarnya gas elpiji palsu

Tips dan Cara Memasang gak elpiji yang aman

•    Perhatikan selang gas elpiji dan regulatornya, pastikan sudha terpasang dnegan baik dan tidak tertindik atau menekuk.
•    Pasang gas elpiji dengan hati-hati, segera waspadai jika mencium aroma gas yang menyengat.
•    Letakkan gas elpiji di tempat yang aman, yakni : datar, ventilasi udara yang baik, jauhkan dari sumber api, dan jauhkan dari paparan sinar matahari.
•    Buka jendela dan pintu sebelum menyalakan kompor (ini berlaku jika dapur tidak memiliki sirkulasi udara yang baik)
•    Jangan lupa periksa kondisi tabung gas untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, misalnya gas bocor.
•    Bersihkan kompor gas, selang, regulator dan tabung secara berkala
•    Pahami cirri-ciri gas bocor dengan baik, misalnya : aroma gas elpiji menyengat, bagian tabung mengembun, terdengar suara mendesis pada regulator dan lainnya.
•    Segera lakukan tindakan, jika terjadi tanda-tanda kebocoran gas elpiji, mislanya : melepas gas elpiji dan membawanya ke tempat terbuka, hindari menyalakan api/listrik, dan lainnya.
•    Gunakan peralatan masak yang sesuai standar SNI
Semoga informasi yang berjudul 9 Tips dan Cara Aman Mencegah Kebakaran Akibat Gas Elpiji diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.